Vivo-Y91-1

7 Smartphone Terbaik di Bawah 2 Juta!

Ganti smartphone baru setiap pergantian tahun? Mengapa tidak? Apalagi, saat ini banyak smartphone keluaran terbaru yang hadir dengan harga murah, namun memiliki spek yang cukup tinggi. Ingin tahu apa saja hp terbaik dengan harga di bawah 2 jutaan?

Berikut ini, DiskonAja menghadirkan tujuh model ponsel terbaru 2019 dengan harga yang ramah di kantongmu!

 

Inilah 7 Smartphone Terbaik di Bawah 2 Juta!

  • Samsung Galaxy J4+ 

Pilihan Kami
Samsung Galaxy J4+
  • Tipe Display: 6.0 Inch
  • OS: Android 8.1 (Oreo)
  • Prosesor: Quad-Core
  • Memori / RAM : 16 GB / 2 GB or 32 GB / 3 GB
  • Kamera: 13MP +5MP
  • Kapasitas Baterai: 3300 mAh

Samsung J series memang ditujukan untuk kelas menengah. Meskipun begitu, kamu tidak boleh menganggap enteng spesifikasi yang disematkan Samsung di dalamnya, terutama pada ponsel Galaxy J4= yang hadir dengan sejumlah kelebihan.

Pertama, ponsel ini hadir dengan prosesor yang memiliki performa cukup kencang, sehingga ponsel pun bisa menjalankan berbagai aplikasi dengan mulus. Ditambah lagi, kapasitasnya RAM-nya pun sudah cukup untuk melakukan kegiatan multitasking.

Kedua, dari segi desain, ponsel ini pun cukup unggul. Bezel pada ponsel dibuat tipis, sehingga layar terlihat lebih luas dan kamu pun bisa menonton dengan lebih nyaman. Selain itu, meski besar, ponsel ini cukup nyaman untuk digenggam.

Ketiga, ponsel ini menggunakan Dolby Atmos sehingga memiliki kualitas audio yang memuaskan. Lalu keempat, Samsung Galaxy J4+ telah menggunakan teknologi Face Recognition untuk mengakses ponsel.

Sayangnya, selain kelebihan tersebut, ponsel ini pun memiliki sejumlah kekurangan. Misalnya, tidak adanya fitur fingerprint, tidak tahan terhadap debu dan air, serta tidak memiliki fitur pengisian daya cepat.

  • Vivo Y91

Pilihan Alternatif
Vivo Y91
  • Tipe Display: Layar 6,22 inch
  • OS: Android Oreo 8.1
  • Prosesor: Octa-core
  • Memori/RAM: 32 GB, 3 GB RAM or 16 GB, 2 GB RAM
  • Kamera: 13 MP + 2 MP
  • Kapasitas Baterai: Non-removable Li-Po 4030 mAh battery

Jika kamu mencari Smartphone terbaik di bawah 2 Juta yang unggul dari sisi kamera, kamu bisa menjadikan Vivo Y91 sebagai pilihan. Pasalnya, ponsel ini sudah memiliki kamera ganda dengan resolusi lensa yang cukup besar. Kamera ponsel ini pun mampu menghasilkan foto dengan efek bokeh yang cukup natural.

Kegiatan fotografimu tersebut juga didukung dengan hadirnya kapasitas baterai yang besar. Sehingga, kamu tak perlu khawatir akan cepat kehabisan baterai saat sedang menggunakan ponsel.

Nah, kelebihan lainnya dari Vivo Y91 ini adalah dari sisi desain. Ponsel ini memiliki cover belakang dengan gradasi warna yang stylish. Ditambah lagi, ponsel ini juga mengusung konsep tanpa bezel, sehingga layar benar-benar terlihat full.

Sementara, kekurangan ponsel ini terletak dari kualitas layar yang biasa saja, tidak adanya fitur pengisian daya cepat, serta kapasitas penyimpanan internal yang tidak terlalu besar.

  • Xiaomi Redmi 6

Terpopuler
Xiaomi Redmi 6A Gold
  • Tipe Display : 5.45 Inch
  • OS :Android 8.1 (Oreo)
  • Prosesor : Quad-core 2.0
  • ROM: 16 GB
  • RAM: 2 GB
  • Kamera : 13 MP + 5 MP
  • Kapasitas Baterai : 3000 mAh

Satu lagi Smartphone terbaik di bawah 2 Juta dengan kualitas kamera yang baik, yaitu Xiaomi Redmi 6. Ponsel yang satu ini pun hadir dengan kamera ganda dengan kualitas yang lebih baik dibanding seri ponsel pendahulunya.

Bahkan, kamera pada Xiaomi Redmi 6 sudah dilengkapi dengan teknologi Image Stabilization. Padahal, fitur ini jarang sekali disematkan pada ponsel dengan rentang harga di bawah dua jutaan.

Selain itu, keunggulan lain yang dimiliki Redmi 6 adalah adanya slot untuk kartu memori eksternal. Sehingga, kamu dapat memperbesar kapasitas penyimpanan pada ponselmu.

Namun, ponsel ini juga memiliki kelemahan, yaitu banyaknya bloatware atau aplikasi bawaan pada ponsel. Hadirnya aplikasi ini tentunya banyak memakan memori penyimpanan internal pada ponsel.

  • Honor 7S

Pilihan Alternatif
Honor 7S
  • Tipe Display: 5.45 inches
  • OS: Android 8.1 (Oreo)
  • Prosesor: Quad-core
  • Memori/RAM: 16 GB/ 2 GB
  • Kamera: 13 MP + 5MP
  • Kapasitas Baterai: Non-removable Li-Ion 3020 mAh

Rekomendasi Smartphone terbaik di bawah 2 Juta dengan spek terbaik selanjutnya hadir dari brand ponsel asal Cina, Honor. Ponsel ini hadir dengan body yang compact, namun layar yang lebih luas sehingga kamu bisa leluasa saat menonton, memainkan game, dan sebagainya.

Keunggulan lain dari ponsel ini adalah dari sisi audio. Jika kamu lebih suka melakukan panggilan telepon dibanding bertukar pesan teks, maka kamu akan mampu merasakan kualitas suara yang sangat bagus saat menelepon dengan ponsel ini.

Honor 7S memang tidak hadir dengan kapasitas baterai yang besar. Namun, ponsel ini telah dilengkapi dengan teknologi Smart Battery Management 6.0 yang dapat membantu menghemat daya baterai.

Untuk kekurangannya sendiri, sayangnya ponsel ini hadir dengan kualitas layar standar, kapasitas penyimpanan internal yang tidak terlalu besar, serta body yang terbuat dari material plastik.

  • Realme C1

Bagus Juga
Realme C1
  • Tipe Display : 6.2 inches
  • OS : OS 5.1
  • Prosesor: Octa-core
  • Memori / RAM : 16 GB/2 GB
  • Kamera: Camera Dual 13 MP, f/2.2, AF
  • Kapasitas Baterai: Non-removable Li-Ion 4230 mAh

Meskipun harganya ‘kecil’, namun Realme C1 hadir dengan sejumlah fitur ‘besar’ yang bisa kamu nikmati. Misalnya saja, kapasitas baterai besar yang tahan hingga 1,5 hari atau fitur Facial Unlock untuk mengunci dan membuka akses ponsel.

Selain itu, prosesor yang digunakan Realme C1 pun cukup mumpuni, sehingga cocok digunakan untuk memainkan game ringan. Kapasitas penyimpanannya pun bisa diperbesar dengan menggunakan kartu memori eksternal.

Tak hanya itu, ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan kamera ganda dengan sensor resolusi yang cukup tinggi. Lalu kelebihan lainnya adalah desain body bagian belakang dirancang glossy sehingga menciptakan kesan premium dan modern.

Sedangkan kelemahan ponsel ini adalah tidak adanya perlindungan layar, sehingga layar akan rentan tergores. Ponsel ini juga hadir dengan sejumlah bloatware yang ‘memakan’ banyak memori penyimpanan internal.

  • ASUS Zenfone Live L1

Bagus Juga
ASUS Zenfone Live L1
  • Tipe Display : 5.5 inch
  • OS : Android 8.0 Oreo
  • Prosesor : Qualcomm Snapdragon
  • Memori / RAM : 16GB / 2GB
  • Kamera : 13 MP + 5 MP
  • Baterai : 3000 mAh

Rekomendasi Smartphone terbaik di bawah 2 Juta dengan spek tinggi lainnya datang dari ponsel produksi ASUS, yaitu Zenfone Live L1. Ponsel ini hadir dengan pilihan ukuran RAM serta kapasitas penyimpanan yang bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan dan budget-mu.

Selain itu, ponsel ini juga memiliki interface atau antarmuka yang mudah digunakan, kualitas kamera depan dan belakang yang mumpuni, serta hadirnya mikrofon khusus dengan fitur noise cancellation.

Dari segi desain, ASUS Zenfone Live L1 pun memiliki desain yang compact dan ringan. Kualitas body-nya pun cukup baik dan cukup terlihat kokoh. Ponsel ini juga hadir dengan layar Full View sehingga kamu bisa lebih puas saat menonton drama atau film favorit.

Sayangnya, ponsel ini memiliki beberapa nilai minus, yaitu ukuran RAM yang terbilang kecil serta tidak adanya slot yang dikhususkan untuk kartu memori.

Itulah tujuh rekomendasi Smartphone terbaik di bawah 2 Juta untuk tahun 2019 ini. Setiap ponsel tentu memiliki keunggulan tersendiri, jadi kamu bisa memilih ponsel yang paling sesuai dengan kebutuhanmu.

 

 

 

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *