7 Camera 360 Terbaik Untuk Foto Dramatis

Beberapa tahun terakhir ini, sebuah kamera bernama camera 360 sedang digandrungi oleh para pecinta fotografi. Bukan hanya para pecinta fotografi saja, tapi juga bagi mereka yang suka berfoto ataupun bervideo, dan ingin mendapatkan hasil yang unik dan berbeda dari hasil kamera biasanya. Kamu juga ingin memiliki camera 360 terbaik?

Kamera 360 ini akan mengambil foto ataupun video secara 360 derajat, dimana semua area akan terlihat pada hasilnya. Tentunya kamu tidak ingin melewatkan kesempatan untuk memposting hasil foto yang dramatis dari kamera 360 di sosial mediamu dong? Nah, berikut ini adalah beberapa camera 360 terbaik yang bisa kamu pilih.

 

Mau coba membawa hasil foto dan videomu ke next level dengan camera 360 terbaik ini?

  • Samsung Gear 360 (2017)

Pilihan Kami
Samsung Gear 360 (2017)
  • Dibekali dengan lensa CMOS 8.4 MP x2 / F2.2 lens
  • Dapat digunakan untuk merekam video beresolusi 4096 x 2048 dan gambar 360 derajat
  • Dilengkapi dengan aperture f/2.2, sehingga dapat digunakan untuk mengambil gambar dalam cahaya rendah

Samsung Gear 360 ini merupakan generasi kedua, setelah sebelumnya Samsung juga pernah mengeluarkan generasi pertama pada tahun 2016. Desain yang ditawarkan pada generasi kedua cenderung lebih ringkas, dengan bentuk yang mudah digenggam hanya dengan satu tangan. Posisi tombol yang berada di depan pun, mudah untuk dijangkau menggunakan ibu jari ketika kamu ingin memulai berfoto ataupun video.

Dengan camera 360 terbaik keluaran Samsung ini, kamu bisa merekam video hingga 4K, dan resolusi foto 15 megapiksel. Terdapat juga sensor accelerometer dan gyroscope, yang akan membuat hasil gambar menjadi lebih stabil.

Kamu juga sudah bisa memasangkan kamera ini dengan perangkat dari Samsung ataupun iPhone, dimana versi sebelumnya hanya bisa dipasangkan dengan perangkat Samsung seri S saja. Untuk aplikasi editing di desktop, kamu baru bisa menggunakannya pada sistem operasi Windows saja.

  • Xiaomi Mi Sphere

Populer
Xiaomi Mi Sphere
  • 360 Panoramic View
  • 7K panoramic photo
  • 3.5K ultra-high definition panoramic video
  • Powerful image stabilization at high-quality

Bukan hanya smartphonenya saja yang diminati banyak orang, namun juga kamera 360 keluaran Xiaomi juga mampu menarik para pecinta fotografi.

Pertama kali melihatnya, mungkin kamu akan merasa desainnya sangat biasa saja. Namun siapa sangka, camera 360 terbaik yang memiliki bentuk yang tipis ini ternyata memiliki spesifikasi yang lengkap.

Kedua lensa pada kamera ini berada berdekatan, sehingga tidak akan nampak adanya jarak. Selain itu, kamera ini bisa digunakan di dalam air tanpa casing tambahan, selama tidak lebih dari kedalaman 1 meter.

Menggunakan kamera 360 ini, kamu akan mendapatkan resolusi foto hingga 4K, dan resolusi foto 24 megapiksel. Adapaula stabilizer 6 axis pada kamera ini, namun ketika kamu menyalakannya, kamera harus berada dalam posisi datar selama beberapa detik, agar sensor stabilizer dapat terkalibrasi secara otomatis.

Karena bentuknya yang tipis, maka tidak heran kalau kamera ini sangat ringan ketika dipegang. Lalu, kamera ini juga memiliki 3 tombol di bagian atas, untuk fungsi power, wifi, dan juga shutter ketika kamu mengoperasikannya secara manual. Kamu juga bisa mengubah mode foto menjadi video hanya dengan menekan tombol power dengan cepat. Sehingga tentunya menjadi lebih praktis saat digunakan.

  • Xiaomi Yi 360 VR

Ini Juga Oke
Xiaomi Yi 360 VR
  • 360 derajat dengan Resolusi terbaik 5.7K
  • Chipset Ambarella H2V95 chipset dan two Sony IMX377 image sensors
  • Wifi dan Bluetooth

Camera 360 terbaik satu ini juga masih keluaran Xiaomi, namun dengan desain dan fitur yang berbeda.

Desain kamera ini berbentuk candybar, yang dilengkapi dengan layar pada bagian atas. Kemampuan merekam videonya sudah lebih baik yaitu beresolusi hingga 5,7K. Hasil videonya pun mempunyai detail yang baik. Untuk hasil foto dari Xiaomi Yi 360 VR ini beresolusi 16,5 megapiksel, dengan ketajaman yang bagus.

Terdapat pula fitur masking di mode fotonya, yang bisa membuat kamu menjadi tidak terlihat di foto yang akan diambil.

  • Ricoh Theta S

Boleh Juga
Ricoh Theta S
  • Resolusi : 12 MP
  • Sensor CMOS 1/2.3 Inch
  • Dilengkapi sensor 2 x 12MP 1/2.3

Kalau kamu ingin camera 360 terbaik, yang ramping, dan mudah untuk digenggam, mungkin kamu akan suka dengan Ricoh Theta S ini.

Kamera keluaran tahun 2016 ini memiliki resolusi foto sebesar 14 megapiksel, dan untuk video beresolusi full HD. Walaupun memang terbilang sederhana, namun hasil foto dan video yang dihasilkan kamera ini juga tidak kalah jernih lho. Bahkan kamera 360 ini dapat mengambil foto dalam kondisi kurang cahaya, dengan hasil yang cukup baik.

  • Nikon KeyMission 360

Ini Juga Keren
Nikon KeyMission 360
  • Capture Spherical Video in UHD 4K at 24p
  • Dual-Lens Capture and Internal Stitching
  • 100 ft Waterproof Without Housing
  • 29MP Still-Image Capture
  • Built-in Wi-Fi and Bluetooth
  • Shockproof, Freezeproof, and Dustproof

Nah, kalau kamu penggemar fotografi mungkin sudah sangat tau kalau brand satu ini memiliki kamera DSLR yang memiliki kualitas jempolan. Ternyata Nikon juga memiliki kamera 360 lho, yaitu Nikon KeyMission 360.

Salah satu camera 360 terbaik ini sudah dilengkapi dengan kemampuan shoockproof, freezeproof, bahkan bisa tahan terhadap air. Terdapat konektivitas wifi dan bluetooth juga yang akan lebih memudahkan kamu ketika memakainya. Dengan fitur-fitur tersebut lah yang membuat kamera ini sangat cocok untuk kamu yang suka berpetualang di alam bebas.

Hasil video dan foto dari camera 360 ini juga terbilang cukup tinggi, karena mencapai resolusi HD 4K Ultra pada hasil videonya dan hasil foto beresolusi 23,9 megapiksel.

  • Insta360 One X

Bagus Juga
Insta360 One X
  • Up to 5.7K30 360 Video, up to 120 Mb/s
  • 18MP 360 Photos
  • FlowState Digital Image Stabilization
  • Wi-Fi Connection to iOS/Android Devices
  • iOS/Android App & Mac/Windows Software

Rekomendasi camera 360 terbaik selanjutnya adalah Insta360 One X yang memiliki fitur canggih di dalamnya.

Terdapat fitur internal stabilizer 6 axis, yang akan membuat hasil foto dan video tetap stabil walaupun dalam kondisi gerakan ekstrim. Kamera ini juga dapat merekam gambar beresolusi 18 megapiksel, dengan adanya tambahan efek HDR, yag akan membuat hasil gambar tetap terang. Untuk hasil videonya, kamera ini bisa merekam video beresolusi 5,7 K pada 30 fps, dan bahkan dapat merekam dengan resolusi 3K pada 100 fps.

Pada badan kamera, kamu akan menemukan sebuah layar kecil yang akan menampilkan informasi indikator dan juga pengaturan perangkat.

  • GoPro Fusion

Pilihan Lainnya
GoPro Fusion
  • Resolusi 5.2K hingga 30 fps
  • Fitur OverCapture yang memungkinkan untuk mengekstrak potongan 1080p atau 720p
  • Beberapa mikrofon untuk menangkap audio 4
  • 18 MP

Setelah berhasil dengan meluncurkan action camera, GoPro juga akhirnya mengeluarkan camera 360 terbaik miliknya pada tahun 2017 lalu, yaitu GoPro Fusion.

Desainnya hampir mirip dengan action cam keluaran perusahaan tersebut, dimana bentuknya kotak dengan dilapisi karet tipis.

Fitur yang ditawarkan kamera ini adalah adanya internal stabilizer 6 axis yang bisa mempermudah kamu menggunakan kamera ini di berbagai aktivitas ekstrim outdoor. Hasil foto dan video dari kamera ini juga terbilang baik, yaitu dapat mengambil foto beresolusi 18 megapiksel, dan hasil video beresolusi 5,2K pada 30 fps, dan 3K pada 60 fps.

Tak hanya sampai di situ saja, kamera ini ternyata juga dapat digunakan di dalam air hingga kedalaman 5 meter tanpa menggunakan casing tambahan apapun.

Untuk menyimpan hasil rekaman, kamu perlu satu microSD hi-speed untuk masing-masing lensa, yang sudah disertakan saat kamu membelinya. Kamu juga akan mendapatkan mini tripod mount standar dari GoPro, yang akan memudahkan kamu ketika menggunakan kamera satu ini.

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *